Jumat, 09 November 2012

Membuat Pixel Art Di Photoshop

8 Bit style adalah salah satu tren dalam desain yang sering digunakan untuk membuat ilustrasi, aliran itu bisa disebut dengan Pixel Art. Salah satu yang ahli dalam membuat ilustrasi ini adalah EBOY (www.EBOY.com) dari jerman. Bila anda ingin mendalaminya atau untuk sekedar belajar, Berikut sedikit tips untuk membuatnya, Antara lain:
 Buka dokumen baru di Photoshop ukuran 2x2 cm dengan resolusi 72 pixel per inch.
 Setelah itu tampilan kerja kita akan berukuran sangat kecil dengan tampilan 100%.
 Karena kita akan bekerja membuat gambar berdasarkan kotak-kotak pixel, maka tampilannya kita zoom sampai 1200%.
 Sekarang mulailah menggambar karakter atau gambar pixel yang ingin kita inginkan. Untuk mempermudah buat outline seperti gambar biasa.
 Setelah itu warnai sesuai keinginan. Gunakan imajinasi untuk membuat gambar agak nggak terlihat flat.
 Bila sudah selesai, kita kembalikan ukuran tampilan ke 100%, maka gambar pixel itu akan kecil sekali.
 Nah, untuk membuat gambar biar bisa di cetak di ukuran besar dengan resolusi 300. Ukurannya kita ubah dengan mengunakan Image > Image Size. Masukkan ukuran cetak dan resolusi 300 dan pilih Nearest Neighbor (preserve harge edges).
Option Nearest Neighbor tadi membuat gambar yang kita besarkan tadi nggak pecah, tetapi tetap membesar sesuai ukuran pixel yang kita buat .
Sumber : Majalah Hai Edisi bulan Mei 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar